PALANGKA RAYA – Beberapa hari yang lalu Partai Gerindra secara resmi telah menyerahkan dukungan Form B Persetujuan Partai Politik KWK atau B1-KWK ke pasangan Rahmat Hidayat dan Eko Soemarno untuk Pilkada Kotawaringin Barat (Kobar) 2024.
Surat persetujuan B1-KWK tersebut diserahkan oleh Ketua Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Gerindra Kalimantan Tengah, H. Iwan Kurniawan, dan diterima langsung oleh Eko Soemarno, calon Wakil Bupati Kobar. Acara penyerahan berlangsung di Kantor DPD Gerindra Kalimantan Tengah pada Selasa, 27 Agustus 2024.
Dua hari kemudian, pada Kamis, 29 Agustus 2024, pasangan yang akrab disapa ROMEO (Romi-Eko Soemarno) ini resmi mendaftarkan diri ke Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kotawaringin Barat. Kehadiran mereka disambut antusias oleh para pendukung yang ikut mengiringi pendaftaran tersebut.
Kedatangan pasangan yang dikenal dengan sebutan “Romeo” ini didampingi oleh kader-kader dari partai politik pengusung, yaitu PKB, Demokrat, PKS, Gerindra, PPP, PSI, dan PAN.
Tidak hanya dihadiri oleh para kader partai, pendaftaran tersebut juga disambut meriah oleh para simpatisan pendukung yang turut mengiringi. Lebih istimewa lagi, pendaftaran mereka juga disaksikan langsung oleh Pangeran Dalam Kesultanan Kutaringin, Muasdjidinsyah.
“Alhamdulillah, proses pendaftaran berjalan lancar dan sesuai dengan jadwal,” ujar Rahmat Hidayat usai pendaftaran.
Atas nama G-RHES (Gerakan Rahmat Hidayat-Eko Soemarno), Rahmat juga menyampaikan terima kasih kepada seluruh ketua dan pengurus partai politik, relawan, serta simpatisan yang telah mendukung dan mengantarkan mereka mendaftar ke KPU.
Rahmat Hidayat menutup pernyataannya dengan memohon doa, restu, dan dukungan dari seluruh kerabat, sahabat, dan warga Kotawaringin Barat.
“Mohon doa, restu dan dukungan dari kerabat, sahabat, kawan dan seluruh warga Kobar, semoga dimudahkan urusan kami dan mendapat ridho dari Allah SWT,” pungkasnya.