Deklarasi Kemenangan Agustiar-Edy, Komitmen untuk Kalteng Lebih Maju

Redaksi

PALANGKA RAYA-Pasangan calon Gubernur dan Wakil Gubernur Kalimantan Tengah (Kalteng) nomor urut 03, Agustiar Sabran dan Edy Pratowo, menyatakan optimisme mereka dalam sebuah deklarasi kemenangan di Rumah Pemenang Koalisi Huma Betang, Jalan Antang, Palangka Raya, Kamis (28/11/2024).

Deklarasi tersebut digelar setelah pasangan ini mengklaim kemenangan berdasarkan hasil perhitungan sementara yang menunjukkan keunggulan mereka di delapan kabupaten. Namun, Edy Pratowo menegaskan pentingnya menghormati proses rekapitulasi resmi yang tengah dilakukan oleh Komisi Pemilihan Umum (KPU).

“Kami masih menunggu hasil rekapitulasi KPU. Proses ini harus kita hormati bersama. Kami berharap semua pihak tetap menjaga ketenangan dan menghormati mekanisme yang ada,”ucapnya dalam sambutannya.

Sementara itu, Agustiar Sabran juga menyampaikan rasa terima kasih kepada seluruh tim pemenangan, relawan, dan masyarakat yang telah mendukung perjuangan mereka. Ia menegaskan komitmennya untuk memajukan Kalimantan Tengah dan memperjuangkan hak serta martabat masyarakat dayak di Kalimantan Tengah.

“Terima kasih kepada semua yang telah berjuang bersama kami. Perjalanan ini adalah bentuk dedikasi untuk membangun Kalimantan Tengah yang lebih baik,”ungkapnya.

Bagikan:

Tags:

Redaksi

Redaksi

Suara Kalimantan Membangun | Media online dengan semangat inovatif, informatif, dan kreatif. Hadirkan berita, ide, dan inspirasi untuk masyarakat.

Berita Terkait

Tinggalkan komentar